Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hal Yang Perlu Wanita Tahu Dari Penyebab Puting Sakit

 

penyebab puting payudara sakit

Merasakan sakit dibagian puting payudara bisa dikarenakan oleh hal yang tidak begitu berbahaya seperti gesekan antara bra dan puting, berubahnya hormon disaat mentruasi ataupun disaat keadaan menyusui. Adapun hal lainnya yang menjadi penyebab puting payudara sakit yaitu infeksi jamur, alergi, penyakit paget hingga kanker payudara.

Dengan beragam nya hal yang bisa menyebabkan puting payudara terasa sakit, maka untuk penanganannya akan disesuaikan dengan penyebabnya. Jika disebabkan oleh hal yang tidak berbahaya, tindakan yang bisa dilakukan sangat sederhana, hanya cukup dengan mengganti jenis bra. Namun apabila rasa sakit pada puting payudara datang dari penyakit, maka dokter akan mengatasinya lebih lanjut.

Kenapa puting payudara bisa terasa sakit ? pada saat putting terasa sakit, jangan dulu kalian berfikir buruk, karena kondisi disaat puting terasa sakit, hal ini tidaklah selalu disebabkan oleh hal yang berbahaya. Berikut penyebab umum kenapa puting payudara sakit :

1.      Gesekan pada bra atau pakaian

Gesekan antara bra atau pakaian dengan puting, hal ini bisa terjadi  apabila kalian :

·        menggunakan bra dengan ukuran yang tidak sesuai

·        menggunakan pakaian dengan bahan yang tidak bisa menyerap keringat

·        saat sedang beraktivitas berat seperti olahraga.

Gesekan pada puting akan mengakibatkan rasa yang sangat nyeri, bukan hanya itu kulit pada puting akan menjadi kering dan pecah-pecah. Bisa gesekan terus terjadi, lama-kelamaan puting akan menjadi luka bahkan berdarah

Untuk menghindari dari hal ini, gunakan bra dan atasan yang lebih nyaman. Bila kalian memiliki kulit yang sensitive, tempelkan plester surgical pada puting untuk mencegah gesekan pada puting payudara.

2.      Menstruasi

Menstruasi disetiap bulan pada wanita menjadi salah satu yang bisa menyebabkan nyeri di bagian puting payudara, Hal ini karena perubahan hormon. Biasanya gelaja ini muncul disaat beberapa hari sebelum haid dimulai, saat estrogen dan progesteron menarik lebih banyak cairan ke payudara sehingga mengakibatkan terasa bengkak, rasa nyeri akan hilang disaat menstruasi dimulai atau beberapa hari setelahnya. Namun bila rasa nyeri masih terasa, alangkah baiknya kalian mengunjungi dokter untuk konsultasi

3.      Alergi

Apabila merasakan rasa nyeri terhadap puting payudara bersama dengan gejala lainnya seperti kulit bersisik, berkerak, maupun melepuh bisa jadi merupakan tanda reaksi alergi. Bukan hanya itu, gejala lain alergi merupakan warna kemerahan pada puting maupun areola serta rasa gatal terus menerus. Berikut hal-hal yang dapat memicu alergi yang bisa mengakibatkan puting iritasi.

·        Detergen yang digunakan untuk mencuci pakaian

·        Pelembut pakaian

·        Body lotion

·        Sabun mandi

·        Parfum

·        Bahan pakaian

Mengobati eksim akan mengurangi rasa sakit yang muncul pada puting. Biasanya Dokter akan memberikan resep krim untuk meredakan gejala. Namun, jika kondisi tidak membaik, sebaik kembali untuk berkonsultasi lagi

4.      Infeksi

Puting yang terluka akibat gesekan, alergi ataupun Karen kulit yang pecah-pecah akan beresiko lebih tinggi mengalami infeksi. Bisa juga kalian terkena infeksi jamur pada puting susu yang disebabkan oleh candida albicans.

Infeksi jamur atau sariawan pada puting menyebabkan munculnya  rasa sakit seperti terbakar dan menyengat. Puting akan berwarna merah muda dan bagian areola akan terasa bersisik.

Penyebab infeksi jamur yang timbul di bagian puting adalah kerusakan jaringan kulit di sekitar puting dan areola, menggunakan antibiotik yang tidak pas, daerah payudara keadaan lembap atau punya riwayat infeksi jamur sebelumnya

Posting Komentar untuk "Hal Yang Perlu Wanita Tahu Dari Penyebab Puting Sakit"